Judul
Buku : 10 Jalan Sukses Menghidupkan
Prinsip MAN JADDA WAJADA
Penulis : Akbar Zainuddin
Penerbit : Mizan Publika
Cetakan : I, 2011 Tebal : xvi+231 Halaman
Setelah sukses dengan buku karya
sebelumnya, Man Jadda Wajada 1 ; The Art of Excellent Life, dan Man Jadda
Wajada 2 ; Buka Pintu-pintu Keberhasilan Anda. Kini penulis kelahiran Banyumas,
Jawa Tengah – Akbar Zainuddin kembali mengajarkan bahwa kerja keras membuka
semua kemungkinan keberhasilan. Melalui buku Man Jadda Wajada 3 ; 10 Jalan
Sukses Menghidupkan Prinsip Man Jadda Wajada. Dalam buku motivasi ini, penulis
memberikan 10 langkah yang perlu dilakukan agar mampu mencapai apa yang
diinginkan dan diimpikan.
Pada setiap satu jalan sukses,
penulis menyertakan salah satu kata mutiara Bahasa Arab, yang biasa disebut Mahfudzat yang sesuai. Seperti pada
jalan sukses yang pertama ; Jika Anda Yakin Bisa, Anda Pasti Bisa. Terdapat Mahfudzat ; Man Jadda Wajada (siapa yang
bersungguh-Sungguh, dia akan berhasil). Artinya, masa depan bergantung pada
keyakinan terhadap diri sendiri dan kesungguhan. Jika orang yakin bahwa dia
mampu membangun masa depan yang cerah, maka keyakinan itu akan mendorong sikap
positif untuk bekerja keras sekuat tenaga mencapai apa yang dicita-citakan.
Namun, sekali keraguan itu muncul, maka akan menghalangi jalan sukses kedepan.
Dan perlu diyakini bahwa tidak ada kesuksesan yang dicapai dengan
bermalas-malasan. Karena kesuksesan hanya didapatkan dengan kerja nyata, kerja
keras, dan produktif. Bukan orang tua, dosen, pasangan, ataupun ustsdz yang
menentukan kesuksesan kita. Semua bergantung pada kesungguhan dan upaya kita.
Tentunya setiap jalan sukses akan bertemu dengan tantangan dan rintangan.
Janganlan berhenti ditengah jalan karena siapa tahu kesuksesan itu tinggal satu
dua langkah didepan. Diperlukan kesabaran, karena sesungguhnya siapa yang
bersabar, dia akan beruntung. (man
shobaro dzofiro). Dalam rintangan yang kita temui, seharusnya kita bekerja
lebih keras. Dan harus kita sadari bahwa semua orang mempunyai kelemahan.
Janganlah kelemahan tersebut membuat kita lemah. Namun, justru membuat kita
semakin menyadari bahwa jika ingin berhasil, kerja keras itu harus lebih
dibandingkan orang lain.
Pada setiap jalan sukses yang ada
dibuku ini, juga disertakan profil sukses atau contoh profil kisah nyata
orang-orang yang pantang menyerah dalam mencapai apa yang mereka inginkan, yang
akan membuktikan keampuhan pada setiap jalan sukses. Penulis percaya dan
memberikan keyakinan, bahwa jika orang lain bisa, begitu pula kita. Penulis
juga menyertakan bonus 50 kata mutiara Bahasa Arab pada halaman akhir dari buku
ini.
Dengan 10 jalan sukses tersebut,
penulis yakin. Jika kita segera emulai, akan terbuka jalan menuju apa yang kita
inginkan. Janganlah ragu untuk melangkah. Karena waktu terus berjalan.
Berkejaran dengan kesempatan yang harus dimanfaatkan. Dalam buku ini mengatakan
: Siapkan diri menjemput impian, menjemput kesuksesan masing-masing. Karena
siapa yang bersungguh-sungguh, dia akan berhasil.
0 comments:
Post a Comment